Bappeda Gayo Lues selaku tuan rumah bersama Dinas DP3AP2KB dan instansi terkait lainnya ikuti Sosialisasi Grand Desain Pembangunan Kependudukan (GDPK) Tahun 2022 secara virtual, berlangsung di Ruang Aula Bappeda Gayo Lues, Senin (31/1/2022). Dalam sosialisasi ini disimpulkan bahwa setiap tingkatan diminta agar dapat menyusun suatu rancangan induk atau Grand Design pembangunan kependudukan untuk merekayasa dinamika kependudukan di daerahnya yang sebagaimana telah diatur dalam Peraturan Presiden Nomor 153 Tahun 2014. Dengan tersusunnya GDPK diharapkan Pemerintah Daerah dapat merumuskan perencanaan kependudukan untuk jangka waktu 25 Tahun kedepan dan pembangunan setiap tahun yang berisi tentang isu-isu penting kependudukan saat ini, kondisi kependudukan yang diinginkan, program kependudukan, serta roadmap kependudukan.
0 Comments